Ngabuburit dan Buka Bersama JNE – Blogger Gathering

Ga kerasa ya, dalam hitungan hari, bulan ramadhan akan segera berakhir, dan secara otomatis dengan berakhirnya bulan ramadhan, maka berakhir pula kegiatan tradisi ngabuburit. 
 
Istilah ngabuburit memang familiar di kalangan masyarakat Indonesia, walaupun sebenarnya kata ngabuburit itu berasal dari bahasa sunda yang artinya ‘melakukan suatu kegiatan dalam waktu menunggu waktu sore (adzan maghrib) datang’.

Dan salah satu kegiatan ngabuburit istimewa saya di awal bulan ramadhan tahun 2017 ini yaitu ikut hadir dalam acara blogger gathering yang diadakan oleh JNE.

ngabuburit bareng jne
Blogger gathering with JNE yang diadakan di 4 kota besar, termasuk Bandung salah satunya.

ngabuburit bareng jne
Pak Iyus Rustandi (kepala cabang JNE Bandung) sedang memberikan sambutan di acara Blogger Gathering bertajuk Unpack Creative Content with JNE

Apa itu JNE


Siapa sih yang ga kenal JNE? Boong banget deh kalo pada ga tau apa itu jne. Yess, JNE itu adalah tak lain dan tak bukan merupakan sebuah perusahaan besar yang menyediakan jasa pengiriman barang dalam dan luar kota bahkan hingga ke luar negeri dan sudah berdiri sejak 26 tahun yang lalu.

Saya termasuk salah seorang pelanggan setia JNE karena setiap saya mau mengirim barang, JNE selalu menjadi prioritas saya, selain karena sudah terpercaya, lokasi salah satu agen JNE terletak tak jauh dari rumah, hanya 150 meter saja .

Ngabuburit bareng JNE dengan Bintang Tamu Pungky Prayitno (Lifestyle Blogger) dan Haykal Kamil (Vlogger)


Dan pada hari Sabtu, 4 juni 2017 lalu, bertempat di Beehive café and eatery, Jl. Dayang sumbi, Bandung, saya bersama sekitar 20 orang teman dari komunitas Blogger Bandung, hadir di acara Blogger Gathering sekaligus buka bersama bareng JNE. 
 
Di acara tersebut, JNE menghadirkan dua orang nara sumber yaitu Pungky Prayitno (lifestyle blogger) dan Haykal Kamil (artis sinetron yang sekarang beralih menjadi vlogger). 

beehive cafe
Salah satu spot di Beehive cafe and Eatery, Jl. Dayang Sumbing No 1, Bandung | photo : Instagram @sarrahgita


ngabuburit bareng jne
 (dari kiri ke kanan) Safira sebagai pembawa acara, Pungky Prayitno (lifestyle blogger) , Haykal Kamil (vlogger), bang Aswi (ketua komunitas Blogger Bandung)
 
Ngomong-ngomong siapa sih Pungky Prayitno itu? Jujur, di acara ngabuburit istimewa tersebut, saya baru tahu kalo Pungky Prayitno itu adalah seorang blogger hits (terbukti jumlah page views blognya aja lebih dari satu juta kali cyin) wink2, hadeuh kemana aja nih sayah ☺☺.

Dan Pungky ini adalah seorang mamah muda yang berasal dari sebuah daerah di Jawa Tengah yaitu Purwokerto. 

Hebat ya, ternyata bakat potensial Pungky di bidang tulis - menulis bisa mengantarkannya untuk me-nasional dan bukan tidak mungkin bisa juga go internasional, secara tulisan di internet itu bisa dibaca oleh setiap orang di seluruh dunia. 

Berbicara soal Blogger dan JNE, Pungky ini merupakan salah seorang duta JNE yang terpilih karena sebuah ulasannya mengenai pelayanan jasa pengiriman JNE di blog nya. 

Sebagai seorang blogger yang tinggal di daerah, Pungky sering menerima kiriman barang dari luar kota.
 
Dan Pungky merasa puas sekali dengan pelayanan yang diberikan JNE terutama untuk barang-barang sensitive seperti gadget misalnya. 

JNE mengemas barang-barang yang rentan goncangan dengan menggunakan kotak kayu yang aman. Dan kemudian menulislah Pungky di blognya mengenai pelayanan JNE ini.

Dia sendiri tak menyangka kalo  tulisannya tersebut ternyata bisa mengantarkannya untuk menjadi duta JNE. 

Ini baru namanya rejeki, rejeki memang bisa datang dari arah yang tak disangka-sangka. Dan yang lebih seru lagi, JNE pun memberikan reward kepada Pungky berupa trip alias perjalanan gratis ke Nusa Lembongan, Bali. 

Wahh, senangnyaa..baik banget yahh JNE. 

ngabuburit bareng jne
Para pemenang live tweet di acara Blogger Gathering with JNE (kika : Teh Nurul, Teh Tian dan Kang Ali - ujung kanan) | senangnyaa dapat hadiah voucher dari JNE ☺

Buat para blogger, hal tersebut sangat inspiratif sekali, karena Pungky pun memaparkan sekaligus mengingatkan bahwa dalam menulis itu dibutuhkan kesungguhan dan harus all out alias jangan setengah-setengah kalo bisa. 
 
Berikanlah yang terbaik yang bisa kita berikan, tulislah sesuatu yang bermanfaat bagi orang banyak, karena siapa tahu dari tulisan kita itulah, rejeki akan datang. 

Bahkan berdasarkan pengalaman pribadi Pungky, untuk tulisan kerjasama (sponsored post), adakalanya Pungky memberikan bonus berupa vlog (video blog) yang tentunya menjadi sebuah nilai tambah karena vlog memang sedang diminati dan digemari oleh netizen saat ini .

Hal seperti demikian tentunya bisa membuat pihak yang bekerjasama dengan kita merasa puas dan senang yang pada akhirnya akan mengajak kita lagi untuk bekerjasama. Hubungan kerjasama yang saling menguntungkan itu memang harus selalu dijaga dengan baik.
 
Selain Pungky Prayitno sebagai perwakilan blogger, di acara tersebut juga hadir seorang laki-laki muda yang beralih profesi menjadi vlogger dan baru saja menikah yaitu Haykal kamil. 

Saya cukup familiar dengan nama dan wajah Haykal kamil karena dulu dia sering tampil di televisi sekaligus juga merupakan adik kandung dari hijabers Saskia Adya Mecca.

Haykal pun bercerita tentang latar belakang kenapa dirinya beralih ke dunia vlog. Setelah lulus kuliah di bidang bisnis, Haykal melihat bahwa vlogger ini merupakan sebuah profesi yang menjanjikan di masa depan. 

Vlogger adalah seseorang yang membuat video ter- konsep yang kemudian diposting di internet dengan tujuan supaya ditonton oleh banyak orang dan mendapatkan pengikut (subscribers).

Profesi Haykal sebelumnya sebagai public figure yang sudah mempunyai banyak followers dimanfaatkannya sekaligus sebagai sarana pendukung untuk terjun di dunia vlog. 

Karena saat ini banyak brand (perusahaan) yang tertarik untuk bekerjasama (endorse) dengan vlogger atau selebgram yang sering memposting video di akun media sosialnya. 

Nah, untuk kamu yang mulai tertarik pada dunia vlog, tidak ada salahnya untuk segera memulai, karena untuk membuat vlog tidak perlu menggunakan kamera dan peralatan yang mahal, tapi bisa juga dengan memanfaatkan handphone yang kita miliki.


Kunci dalam membuat vlog diantaranya adalah : miliki ide yang se-kreatif mungkin yang berbeda dengan orang lain.

Amati, tiru dan modifikasi (ATM), yaitu perhatikan hasil video milik orang lain dan kemudian kembangkan sesuai dengan karakter diri kita sendiri dan yang paling penting SEGERA MULAI DARI SEKARANG karena vlogging is about learning by doing

Dan ini adalah salah satu vlog milik Haykal Kamil, yang berisi tentang perjalanannya menonton konser Cold Play bersama istrinya di Singapore pada bulan April 2017 lalu.
 
 

Ok then,

Happy vlogging

And

Happy Idul Fitri 1438 Hijriah

ngabuburit bareng jne
Berfoto bersama usai acara Blogger Gathering with JNE | semoga kita bisa bertemu kembali di lain kesempatan dan Selamat Idul Fitri 1438 Hijriah yaa


0 Comments

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya :)
Untuk menghindari Spam yang masuk, komentarnya saya moderasi dulu ya. .